DPL FISIP Unila Sukses Adakan Sekolah Legislatif 2024
Putri Choirunisa
10/15/20241 min read


Sumber gambar: Unila.ac.id
rakanila.com(15/10/2024)-Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Lampung (Unila) sukses menyelenggarakan sekolah legislatif. Kegiatan berlangsung di gedung B FISIP Unila, pada Selasa 15 Oktober 2024.
Sekolah legislatif dengan tajuk “Suara Muda, Indonesia Maju: Mencetak Legislator Muda Berintegritas sebagai Penggerak, dari Aspirasi ke Aksi” ini diikuti lebih dari 100 peserta.
Program ini merupakan bentuk kepedulian DPM FISIP Unila guna membentuk para calon legislatif muda yang berintegritas sehingga dapat menjadi penggerak untuk kemajuan Indonesia.
Dr. Robi Cahyadi Kurniawan, S.IP., M.A., selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama FISIP Unila dalam sambutannya berpesan kepada para peserta untuk memanfaatkan kesempatan program ini untuk memperbanyak ilmu.
“Manfaatkan kesempatan hari ini untuk membuka pintu karier anda. Silakan tanyakan hal-hal yang ingin diketahui kepada para pemateri hari ini untuk meningkatkan kompetensi Anda sebagai lulusan FISIP Unila,” pesannya.
Dilansir dari laman unila.ac.id Terdapat tiga materi yang akan disampaikan para pakar. Materi pertama disampaikan Ketua Senat FISIP Unila Dr. Feni Rosalia, M.Si., dengan tema “Advokasi dan Peran Perempuan Parlemen”.
Dalam pemaparannya ia menyampaikan, keterwakilan perempuan dalam parlemen merupakan perwujudan dari semangat kesetaraan dan keberdayaan perempuan untuk mengambil bagian dalam proses politik, pengambilan keputusan pemerintah, dan ikut menentukan nasibnya sendiri.
Kemudia pematerian dilanjutkan dengan materi kedua yang disampaikan oleh Fauzi Heri, S.T., S.H., M.H., dengan pokok bahasan “Legislasi dan Perundang-undangan” dan terakhir pematerian ketiga disampaikan oleh ustaz Syukron Muchtar, Lc., M.Ag., dengan pokok bahasan “Etika dan Kelegislasian”.
Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab antara peserta dan pemateri. Sekolah legislatif diharapkan dapat menjadi wadah pengembangan intelektual muda untuk meningkatkan pemahamannya mengenai legislatif dan memotivasi para peserta untuk menjadi penggerak Indonesia maju.
Penulis: Putri Choirunisa
Penyunting: Putri Nabila Reta