FEB Unila Gelar Gebyar Kewirausahaan Mahasiswa “Market Days” Tahun 2024
Putri Choirunisa
5/15/20241 min read


Sumber gambar: Dokumentasi pribadi
rakanila.com (15/05/2024)-Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lampung gelar Market Days “Gebyar Kewirausahaan FEB Unila tahun 2024”. Kegiatan ini adalah ajang bagi mahasiswa FEB Unila untuk dapat menanamkan teori yang telah mereka dapat pada perkuliahan kewirausahaan. Adapun peserta kegiatan tersebut yaitu seluruh mahasiswa angkatan 2022 yang mengambil matakuliah kewirausahaan FEB Unila. Market Days dibuka mulai dari tanggal 15 Mei hingga 6 Juni 2024, mulai dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. Kegiatan ini berlokasi di area foodcourt atau belakang gedung E FEB (Fakultas Ekonomi dan Bisnis) Universitas Lampung.
Gebyar Kewirausahaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lampung yaitu Market Days ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan FEB Unila Dr. Sudrajat, S,E., M.Acc., Ak., CA., dengan pemotongan pita sebagai simbolis pembukaan kegiatan tersebut. Pembukaan Market Days juga dihadiri oleh Wakil Akademik dan Kerja Sama FEB Unila Dr. Ernie Hendrawaty, SE, M.Si., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FEB Unila Dr. Neli Aida, SE, M.Si, serta para dosen FEB Unila.
Berdasarkan hasil wawancara oleh reporter rakanila, Zetira selaku peserta dari jurusan Manajemen menjelaskan bagaimana proses dan tahapan yang ia lalui selama mengerjakan project.
“Untuk proses itu lumayan lama karena ini tugas kewirausahaan. Kami juga ada kerja sama dengan Wadhwani disitu kami mengusulkan produk kami ‘Be healty’ dengan menu yaitu salad,” ungkap Zetira Mahasiswa Manajemen angkatan 2022.
Zetira juga mengungkapkan bahwa di hari pertama ia dan timnya sudah mendapatkan untung dengan berhasil menjual 25 produk salad dalam waktu 2 jam.
Diketahui peserta kegiatan Market Days berasal dari 3 jurusan yaitu jurusan Manajemen, jurusan Ekonomi Pembangunan, dan jurusan Akuntansi. Adapun total produk usaha yang ada pada Market Days berjumlah 181 produk. Masing-masing produk usaha tersebut akan berjualan sesuai dengan jadwal yang sudah tertera pada juknis Market Days.
Penulis: Putri Choirunisa
Penyunting: Putri Nabila Reta