Gubernur Lampung Raih Gelar Doktor Honoris Causa Dari Unila
Gubernur Lampung Raih Gelar Doktor Honoris Causa Dari Unila Sumber gambar : wartaviral.id Rakanila.com (26/10/2023) - Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi raih gelar kehormatan doktor Honoris Causa dalam ilmu ekonomi dari Universitas Lampung, Kamis (26/10/2023). Dilansir dari unila.ac.id, Arinal Djunaidi dianugerahi gelar Doktor H.C. Bidang Ilmu Ekonomi oleh Unila sebagai pengakuan atas kontribusinya yang luar biasanya dalam pembangunan Lampung melalui Program Kartu Petani Berjaya (KPB). Pemberian gelar kehormatan ini didasari Peraturan Menristek Dikti Nomor 6 Tahun 2015 tentang Statuta Unila dan Prosedur Pemberian Dr. (H.C.) yang diatur dalam Peraturan Menristekdikti Nomor 65 Tahun 2016 tentang Gelar Doktor Kehormatan. Pada sidang promosi itu, Arinal menyampaikan persentasi karya ilmiah berjudul ”Program Kartu Petani Berjaya dalam Membangun Ekonomi Masyarakat Berbasis Pertanian di Lampung” di hadapan delapan dewan penguji. Rektor Lusmeilia Afriani mengungkapkan, setelah Komisi Promosi Doktor Kehormatan menilai karya ilmiah, mendengarkan presentasi, dan jawaban klarifikasi dari Arinal Junaidi, maka Arinald Djunaidi dinyatakan layak dan lulus menyandang gelar Doktor Kehormatan bidang Ilmu Ekonomi. "Ini merupakan momen bersejarah bagi Unila untuk pertama kalinya memberikan penghargaan Doktor Kehormatan kepada Arinal Djunaidi dari Program Doktor Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unila," kata Prof. Lusmeilia dilansir dari laman Unila, Kamis (26/10/2023). Dr. (H.C.) Arinal Djunaidi juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya dalam pemikiran, pendampingan, dan dukungan. Gelar ini merupakan bukti kolaborasi yang perlu diteruskan di masa depan. Penulis : Widya Astuti
Widya Astuti
10/26/20231 min read


My post content