Menjadi Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia Terlama Kedua, Kontrak Shin Tae-yong Resmi Diperpanjang Hingga 2027
Nadia Eksa Anisa Putri
7/1/20241 min read


Sumber Gambar: PPID Unila – Bolasport.com
rakanila.com (01/07/24)- Kontrak Shin Tae-yong yang merupakan pelatih Timnas Indonesia secara resmi telah diperpanjang sampai dengan tahun 2027. Hal tersebut diumumkan melalui akun resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan juga oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir melalui instagram pribadinya.
“Setelah menikmati makanan khas Korea dan diskusi tentang program Timnas Indonesia hingga 2027, saya dan coach Shin Tae-yong sepakat untuk melanjutkan kerja sama,” ungkapnya dalam caption instagram.
Berdasarkan pernyataan tersebut, artinya Shin Tae-yong akan lebih lama lagi melatih skuad Garuda Muda Indonesia selama kurang lebih delapan tahun, sejak menjabat pertama kali pada Desember 2019.
Dilansir dari www.cnbcindonesia.com, kontrak delapan tahun ini, menjadikan Shin Tae-yong menjadi pelatih terlama kedua setelah Toni Pogacnik yang menjabat dari 1954 – 1963, atau selama sembilan tahun.
Penulis: Nadia Eksa Anisa Putri
Penyunting: Putri Nabila Reta