Perluas Jejaring Internasional, Rektor Unila dan Itera ikuti program PKKPT di Seoul National University Korea Selatan
Cindy Adelia
4/20/20241 min read


Sumber gambar; Unila ac.id
rakanila.com (20/04/2024) – Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., dan Rektor Institut Teknologi Sumatera (Itera) Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha. menjadi peserta Program Peningkatan Kapasitas Kepemimpinan Perguruan Tinggi (PKKPT) untuk Rektor 2024 yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) di Seoul National University Korea Selatan. Pelepasan para peserta dilakukan pada sabtu (20/04/2024).
PKKPT merupakan program perdana yang diselenggarakan dengan tujuan meningkatkan kapasitas kepemimpinan Rektor melalui pendekatan berkelanjutan terhadap good corporate governance, pembelajaran, penelitian, kontribusi pada kehidupan masyarakat, dan peningkatan berkelanjutan dalam berjejaring dan berkolaborasi dengan para pemangku kepentingan.
Dilansir dari Unila.ac.id, Dirjen Diktiristek Abdul Haris menyampaikan, peran sentral dari rektor atau pimpinan perguruan tinggi sangat krusial karena rektor memiliki dua fungsi utama, yakni sebagai pemimpin pembelajaran (academic leader) dan entrepreneur.
Abdul Haris juga menyampaikan harapanya kepada para peserta agar dapat mengikuti perjalanan dari penguatan kapasitas ini dengan serius. ’’Dengan demikian, pengalaman yang nantinya diperoleh peserta dari Seoul National University (SNU) Korea Selatan ini ke depannya dapat melahirkan berbagai kerja sama yang lebih konkret dalam mendukung transformasi pendidikan di Indonesia”.
Sementara Direktur Sumber Daya M. Sofwan turut mendorong agar peserta dapat meningkatkan kapasitas entrepreneurship. Menurutnya, transformasi pendidikan tinggi khususnya pada bidang pengelolaan SDM akan sangat ditentukan oleh kapabilitas kepemimpinan dan kesolidan lembaga perguruan tinggi. ’’Ini adalah dua kata kunci yang sedang digodok dan aturannya sebentar lagi akan dikeluarkan,” katanya.
’’Saya harap pelaksanaan PKKPT ini menambah manfaat dan keberkahan dari berbagai program yang telah kita jalankan sebelumnya sehingga setiap perguruan tinggi bisa berkiprah dan berkontribusi sesuai dengan center of excellent masing-masing,” ungkapnya.
Diketahui PKKPT Rektor 2024 mengangkat tema Enterpreuneur Leadership Training. Sebanyak 17 Rektor PTN mengikuti kegiatan selama tujuh hari di Seoul National University (SNU), Korea Selatan. Kegiatan yang melibatkan narasumber dan fasilitator dari berbagai instansi terkait ini diisi dengan seminar, lokakarya, studi kasus, self-paced learning, serta berjejaring dengan industri dan perguruan tinggi di Korea Selatan.
Penulis: Cindy Adelia
Penyunting: Putri Nabila Reta