PSM Ukir Prestasi dengan Dua Medali Emas dan Penghargaan Konduktor Terbaik di Third PCE 2024

Cindy Adelia

9/16/20241 min read

Sumber gambar: Unila. Ac.id

rakanila.com (15/10/2024) – Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Universitas Lampung (Unila) ukir prestasi gemilang setelah berhasil memperoleh dua medali emas yang sangat membanggakan kampus melalui ajang kejuaraan Paduan Suara 3rd Palembang Choral Exhibition (PCE) 2024 yang diselenggarakan di SMA Kusuma Bangsa, Palembang, pada Minggu, (15/09/2024).

PSM Unila yang diketuai oleh Wardah Hany Afifah berhasil membawa nama Unila dalam ajang kompetisi paduan suara tingkat nasional. Didampingi oleh Pembina PSM Unila, Ciptaning Weargo Jati, S.Pi., M.Sc., M.Si., tim ini mendapatkan bimbingan dan dukungan penuh, yang menjadi kunci keberhasilan mereka meraih kemenangan.

Melalui kompetisi tersebut, PSM Unila berhasil membawa pulang dua medali emas dalam kategori mix choir lewat lagu o nata lux dan dies irae, serta memperoleh winner of category pada kategori folksong dengan lagu Soleram dan Ahtoi Porosh. Selain itu, PSM Unila memperoleh gelar best conductor yang disematkan pada Pelatih PSM Unila Yohanes Rico Ricardo.

Ketua Pelaksana persiapan Kompetisi PCE 2024 Regina Meidika Sihombing mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerja keras dari teman-teman yang sudah berusaha semaksimal mungkin dalam kompetisi ini. Selain itu, Ketua PSM Unila Wardah Hany Afifah memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Unila atas kesempatan yang diberikan.

Penulis: Cindy Adelia

Penyunting: Putri Nabila Reta