SDN Jalen Ponorogo Tak Mendapat Murid Baru Untuk Tahun Ajaran 2023/2024
SDN Jalen Ponorogo Tak Mendapat Murid Baru Untuk Tahun Ajaran 2023/2024 Sumber gambar : Ilustrasi Sekolah Rakanila.com (18/7/2023) - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jalen yang ada di Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, dikatakan tidak memiliki siswa sama sekali untuk tahun ajaran baru. Tak ada siswa baru yang mendaftar di sekolah tersebut untuk tahun ajaran 2023/2024. Dikutip dari ussfeeds, Kepala SDN Jalen, Dedy Adi Nugroho, menyatakan bahwa sekolahnya sebelumnya sudah menerima dua pendaftar. Namun, keduanya menarik diri karena orang tua khawatir anak-anak mereka tidak akan memiliki teman di sekolah. Dedy juga menyampaikan bahwa pihak sekolah sebenarnya sudah mendatangi orangtua calon siswa baru agar mau sekolah di SDN Jalen. Tak hanya itu, sekolah juga akan memberikan bantuan transportasi sebesar Rp 150.000 setiap bulan yang diambil dari uang pribadi para guru. “Banyak yang kami (guru) lakukan. Kami sudah ke rumah calon wali murid. Memberikan seragam gratis, tabungan sebesar Rp 100.000 untuk beli LKS, serta buku pendamping, tetapi tetap tidak mempan. Tidak ada yang mau untuk bersekolah disini (SDN Jalen),” ujar Kepala SDN Jalen, Dedy Ady Nugroho, pada Senin (17/7/2023) siang. Dilansir dari kompas.com, Dedy mengaku, dalam beberapa tahun terakhir, jumlah siswa baru yang mendaftar di sekolahnya terus menurun. Hal itu terjadi lantaran kalah bersaing dengan lembaga pendidikan lain seperti Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan pondok pesantren. “Banyak juga yang ke pondok pesantren,” tutur Dedy. Pada tahun ajaran lalu, SDN Jalen hanya mendapat satu siswa baru. Untuk total siswa yang saat ini belajar di sekolah sebanyak 24 orang dengan perincian, kelas 1 kosong, kelas 2 terdapat satu siswa, kelas 3 sebanyak tiga siswa, kelas 4 sebanyak lima siswa, kelas 5 terdapat lima siswa dan kelas 6 terdapat sepuluh siswa. Penulis : Widya Astuti
widya astuti
7/18/20231 min read


My post content