Untuk Meningkatkan Sinergitas, Lampung Geh Adakan Audiensi ke Polresta Bandar Lampung

Aneska Denadah

3/20/20241 min read

Sumber : Lampung Geh

rakanila.com (20/03/2024) – Lampung Geh adakan audensi ke markas kepolisian resort kota Bandar lampung dengan bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dengan kepolisian pada rabu (20/03/2024). Kombes Pol Abdul Waras dan jajarannya sangat menyambut baik kedatangan dari Lampung geh karena di era sekarang banyak sekali informasi-informasi seputar Bandar lampung yang bertebaran, Lampung Geh sangat membantu dalam memberikan informasi seputar lampung.

Dikutip dari Lampung Geh, bahwa “Kami sangat senang sekali kedatangan anak-anak muda, Lampung Geh cepat tanggap dalam memberikan berita dan kinerja tentang Polresta Bandar Lampung," katanya.

Para pihak kepolisian merasa sangat menerima banyak informasi dari Lampung Geh. Sebagai contohnya pada peristiwa-peristiwa banjir yang tidak diketahui secara jelas titik lokasinya membuat para pihak polisi mengetahui secara jelas dimana terjadi titik banjir tersebut berkat bantuan dari postingan akun sosial media Lampung Geh

Pada era yang sudah berkembang ini, media sangat berperan dalam memberikan informasi terhadap khalayak umum. Kapolres berharap bahwa kedepannya Lampung Geh bisa memberikan berita dan informasi penting dan bisa memberikan edukasi terhadap masyarakat umum. Begitu juga dengan Bery Deky Saputra, selaku founder Lampung Geh juga berharap agar polresta Bandar lampung dapat lebih berintegritas dalam memberikan informasi terhadap masyarakat

Penulis : Aneska Denadah

Penyunting : Putri Nabila Reta